Laman

Senin, 11 Februari 2013

teknik dasar bermain futsal

1.  Lakukan Pemanasan
Pemanasan sangat penting karena tanpa pemanasan anda akan merasa kaku dan cepat lelah saat bermain, dikarenakan otot-otot anda seperti dikagetkan dari dalam tidurnya, maka lakukanlah pemanasan tapi ingat jangan terlalu berlebihan, anda cukup melakukannya 5-7 menit, kalau berlebihan anda bakal merasa terlalu lelah saat bermain. Banyak latihan olahraga yang mendukung permainan futsal. Pemanasan seperti dalam latihan badminton akan menambah kecepatan kaki. 
2.  kontrol bola
teknik mengontrol bola dalam permainan futsal dapat dilakukan dengan menggunakan kaki dalam, kaki luar dan telapak kaki sebelah depan memanfaatkan sol sepatu. teknik mengontrol bola dengan sol dalam futsal sangat penting sehingga hatus dikuasai setiap pemain.
3. Passing/Pengumpan
Operan bisa dilakukan dengan menggunakan beragam sisi kaki. mau memakai kaki dalam, kakiluar, ujung kaki, tumit, atau sisi bawah tidak ada yang salah. Namun yang paling baik adalahmenggunakan kaki dalam dengan arah mendatar. Pasalnya, operan ini memiliki akurasi paling baikdi banding yang lainnya. Termasuk umpan panjang yang menyusur lapangan. dan juga yang paling penting ketepatan mengoper bola pada kawan. 
4. Bermain Cepat dan Berputar 
Dalam futsal, permainan lebih baik dilakukan dengan cepat dan tidak berlama-lama membawa bola, dan disarankan agar setelah mengoper bola secepatnya mencari posisi yang baik untuk kembali dioper. Posisi tetap tidak dianjurkan dalam bermain futsal, karena tidak cocok dengan lapangan yang kecil.
5. Tendang Dengan Ujung Kaki
Dengan beratnya bola futsal, anda dianjurkan untuk menendang bola dengan ujung kaki/jari-jari kaki, maka tendangan anda akan sangat keras. Tendangan memisang tidak terlalu dianjurkan karena masalah lapangan yang kecil lagi.
6. Congkel Bola 
Ini juga merupakan teknik untuk menendang bola futsal namun dengan menggunakan ujung sepatu atau kaki, teknik ini digunakan untuk anda jika dalam keadaan sulit untuk menendang anda bisa menggunakan ujung kaki untuk menendangnnya.
7. Hindari Kontak Badan
Peraturan futsal sama ketatnya dengan basket. Kontak badan akan diberi pelanggaran, dan anda juga tidak boleh menyapu kaki lawan anda, tidak seperti dalam bermain bola lapangan besar. Wasit PSSI untuk futsal tentunya paham dan harus jeli masalah ini.
8. Jaga Stamina
Karena lapangan pada futsal lebih kecil dari sepakbola biasanya anda terlalu terbawa suasana untuk terus berlari dan ketika anda banyak gerak bisa mengakibatkan anda lebih mudah lelah sehingga ketika anda menyerang serta memberi umpan sulit untuk dilakukan.

Jangan sok dengan berlama-lama mempermainkan bola. Disini Kamu tak perlu beratraksi individu sebab futsal adalah permainan yang sangat menekan kerjasama tim. Kolektivitas permainan lebih dibutuhkan dibanding aksi individual. Dengan keterbatasan ruang, tekanan konstan lawan, dan waktu permainan 2 X 20 menit,Kamu harus lebih mengarahkan keterampilan mengolah bola untuk membangun kerjasama tim. Di futsal Kamu hanya mempunyai waktu sepersekian detik sebelum bertindak -mengumpan atau menendang. Rata-rata Kamu akan bersentuhan dengan bola setiap 29,5 detik. Artinya, setiap pertandingan Kamu akan menguasai bola sebanyak 80 kali. Bandingkan jika Kamu bermain bola di lapangan standar yang berlangsung selama 90 menit. Maksimal Kamu hanya akan menguasai bola 30-40 kali saja.


selamat mencoba


Tidak ada komentar:

Posting Komentar